Usung Tema Tutur Tinular, Al-Ishlah d’Corps Raih Juara dalam Kejuaraan Nasional Marching Band Piala Raja

Bagikan

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp

Sabtu, 21 Oktober 2023, Al-Ishlah d’Corps, tim marching band Al-Ishlah, ikuti Kejuaraan Nasional Marching Band Piala Raja Hamengkubuwono X dengan kategori lomba Street Parade. Acara tersebut diselenggarakan di Jalan Malioboro Yogyakarta. Tidak pulang dengan tangan kosong, Al-Ishlah d’Corps raih Juara 2 Mayoret dan Juara Harapan 3 kirab.


Ada yang menarik perhatian dari penampilan marching band binaan  Nandri Susanto,  Ebing Herlavi, dan Heni Fachrudin kali ini, yaitu  mereka tampil dengan mengusung tema Tutur Tinular: Gambar Ambisi Manusia. Tema tersebut diambil karena menyesuaikan dengan tema yang sudah ditentukan oleh Panitia lomba.


“Sebenarnya, ada tema yang sudah ditentukan oleh panitia, yaitu: Sang Raja. Maka, dari tema yang sudah  ditentukan itu kita ambil langkah dengan mengusung tema “Tutur Tinular”  untuk marching band kita,” ucap Ebing Herlavi, pelatih Marching Band Al-Ishlah sejak 2010 yang juga menjadi mayoret dalam penampilan Al-Ishlah d’Corps di ajang lomba kali ini.


“Di samping ceritanya menarik dan sangat melegenda, kisah ini menceritakan perjalanan hidup dan pencarian jati diri seorang pendekar yang berjiwa kesatria bernama Arya kamandanu” Jelas Ebing saat menuturkan alasan pemilihan tema Tutur Tinular. “Harapan kami, agar kita semua ingat kembali akan kisah legenda Tutur Tinular, apalagi di jaman dulu cerita ini banyak diputar di radio- radio,” tambahnya.


Total terdapat 60 kelompok marching band yang mengikuti lomba Street Parade. Al-Ishlah d’Corps yang terdiri dari 77 pemain mendapat urutan ke-23. Mereka telah berusaha memberikan perform terbaiknya sebagai hasil dari latihan intens  selama satu bulan terakhir.


“Kejuaraan yang diraih oleh Marching Band Al-Ishlah ini sudah sangat bagus sekali. Mereka bersaing di tingkat nasional dengan peserta-peserta yang sungguh luar biasa dari berbagai penjuru Indonesia.” Ucap Al-Ustadzah Sri Welas Setyowati, guru MA Al-Ishlah yang turut mendampingi Al-Ishlah d’Corps di Yogyakarta.


Humas Pondok Pesantren Al Ishlah yang turut mendampingi rombongan ke Jogja bahkan merasa terharu melihat penampilan Al-Ishlah d’Corps. “Saya yang menyaksikan langsung pun merasa terharu, mata saya sempat berkaca-kaca mendengar hentakkan musik Marching Band Al-Ishlah yang menggetarkan Malioboro dan Bringharjo pusat  kota Yogyakarta” pungkas Al-Ustadz Gondo Waluyo.


Reporter:Ega MN
Editor: Ega MN

1 Comment

Upik · October 22, 2023 at 6:38 am

Congratulation, you guys are so amazing

Leave a Reply

Avatar placeholder

Your email address will not be published. Required fields are marked *